May 29, 2008

3R (Reduce, Reuse & Recycle)

Alhamdulillah. ....
Akhirnya perjuangan kita akan berhasil, 3 RW telah sepakat untuk menutup TPS tersebut.
Bravo... Pak RW, Pak Sekwe dan staf lainnya....
Terus kapan rencana penutupan TPS tersebut pak.... wah gak sabar nich... he he

SAMPAH.....

Solusi memang harus segera kita siapkan, alhamdulillah kami dari RT 003 telah menyiapkan hal tersebut sejak beberapa bulan yang lalu, seperti :

1. Pengolahan sampah rumah tangga (organik) menjadi kompos sudah dilakukan oleh hampir seluruh warga dengan menggunakan komposter tehnik Takakura, lebih dari 80% telah berhasil.

2. Pada tanggal 11 Mei 2008 kami mencoba dan nekad MEMULAI BELAJAR memilah sampah (Organik - Anorganik) dengan membuat/menyediakan 3 buah Drum Tempat Penampungan Sampah di taman RT 003 (belakang Pos Satpam). Jika ingin melihat gambarnya silahkan klik Attachment. Kami telah membuat edaran kepada warga RT 003, bahwa dengan tersedianya drum tersebut seluruh warga RT 003 dapat membuang sampahnya di tempat tersebut dengan cara memilah sampahnya terlebih dahulu di rumah masing-masing. Asumsinya, dengan frekwensi pengambilan oleh petugas kebersihan 2 hari sekali, 3 Drum tersebut sudah mencukupi untuk menampung sampah warga di RT 003.



3. Secara bertahap kami minta seluruh warga membuang sampahnya di tempat tersebut, sehingga tempat sampah yang ada di depan rumah secara bertahap tidak akan difungsikan lagi sebagai tempat sampah.

4. Dengan tidak adanya tempat sampah di setiap rumah, kami berharap tidak ada lagi pihak-pihak yang mengacak-acak tempat sampah (Tikus, Kucing & Pemulung), sehingga populasi Tikus & Kucing juga dapat dikurangi (selama ini kami anggap cukup menjijikkan & kurang sehat).

5. Para Pemulung dan Petugas kebersihan nantinya cukup datang di satu titik lokasi saja yaitu di Tempat Drum Sampah tersebut, cara mengambilnyapun tidak lagi mengacak-acak tempat sampah tetapi cukup mencari di 1 drum yang berwarna kuning saja, pemulung tidak lagi berkeliling ke setiap rumah, sehingga akan membantu meningkatkan keamanan lingkungan kita.

6. Dari pengalaman keluarga kami melakukan pemilahan sampah tersebut : Volume sampah menjadi jauh berkurang, Sampah Organik yang langsung diolah menjadi Kompos sejak 3 bulan yang lalu sampai saat ini masih belum penuh karena langsung terurai menjadi kompos, Tempat Sampah Anorganik (Plastik, Kertas, dll) di rumah tempat bersih dan tidak menjijikkan lagi.

Demikian sedikit informasi aktifitas BELAJAR dari kami di RT 003, kami yakin dengan cara pengolahan sampah yang benar, modern dan ramah lingkungan solusi tentang sampah Insya Allah akan dapat diselesaikan dengan baik dan dengan biaya yang murah. Syukur-syukur diikuti dengan melakukan prinsip 3R (Reduce, Reuse & Recycle) kami tambah yakin dech.....

Wassalam,
Maryono

------note: Pak Maryono adalah Ketua RT 03 RW 024

2 comments:

griyalembahdepok said...

Wah Salut Buat RT 3....mudah2an 3R ini bukan hanya jadi program RT tapi akan segera jadi program RW n berlanjut jd program 1 komplek perumahan GLD, amin

Anonymous said...

Kalo perlu buku2 ttg 3R dan good composting, saya ada bbrp. Dulu juga pernah belajar. Saya siap membantu.

-B5/14-